Kepala BPKAD : Kurma Kaya Manfaat dan Khasiat
Bengkulu, JurnalBengkulu.com – Kurang lebih puluhan dus takjil kurma telah dibagikan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bengkulu dan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu ke berbagai masjid destinasi safari ramadan 1445 H.
Maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan ini ialah membagi kebersamaan dan berbagi berkah dibulan ramadan kepada masyarakat dengan memberikan takjil untuk berbuka puasa.
Ketua Baznas Habib Abdurahman Alkaf, menuturkan bahwa kurma yang dibagikan dipastikan kualitas tinggi sebab targetnya para jemaah masjid bisa merasakan lezatnya buah kurma saat berbuka.
“Kita ingin masjid-masjid di Kota Bengkulu semakin makmur, untuk itu kita dukung hal tersebut melalui berbagi takjil buah kurma yang bisa disantap saat berbuka atau waktu tadarus quran,” jelasnya.
Menurut Habib, memberi takjil merupakan salah satu cara yang paling mudah dan cukup terjangkau untuk mendapatkan pahala yang dijanjikan Allah SWT tersebut. Untuk itu, dirinya mengajak seluruh masyarakat agar dapat berbagi secara mandiri ataupun melewati Baznas untuk para mustahik.
“Meskipun hanya dengan memberikan secangkir air putih dan juga sepotong kue atau satu buah kurma ini telah menjadi ladang pahala bagi yang memberikan,” terang Habib.
Selain itu, Habib juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada para donatur yang telah turut membantu dan mendukung program Baznas serta Pemkot.
“Semoga atas bantuan dan dukungan baik dari pemerintah, muzaki, donatur dan instansi, insya allah semua ini akan dibalas dengan keberkahan dan lipat gandakan harta dan pahalanya,” pungkas Habib.
Di sisi lain, Kepala BPKAD Kota Bengkulu Yudi Susanda sedikit mengapresiasi pembagian kurma, dirinya juga menjelaskan manfaat dari kurma selama Bulan Ramadhan. Manfaat dari kurma diantaranya bebas dari masalah konstipasi, gangguan pencernaan, masalah jantung, anemia, disfungsi seksual, diare, kanker abdomen, dan kondisi-kondisi lain. Kurma juga sangatlah baik untuk menaikkan berat badan. Kurma kaya akan vitamin, mineral, dan serat.