Akibat Banjir Jalan Penghubung Desa Ini Putus, 13 Rumah Terendam
Jurnalbengkulu.com - Lagi-lagi jalan penghubung antara desa Jayakarta dan Pulau Panggung terendam banjir akibat hujan deras.
Pantauan media ini dilapangan jalan di lokasi jembatan penghubung desa Jayakarta dan Pulau Panggung Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah, Minggu (06/02/2022) sore air masih menggenangi badan jalan hingga kendaraan roda dua dan roda empat yang rendah tidak bisa lewat.
Sempat terlihat warga sekitar memanfaatkan kesempatan banjir untuk menangkap ikan menggunakan perangkap. Kepala Desa Pulau Panggung, Sri Sultan (Ican) mengatakan air mulai menggenangi jalan sejak pukul 06.00 wib pagi pada hari Minggu (06/02/2022).
“Air ini tiba-tiba meluap sejak pukul 06.00 wib pagi tadi. Memang ada air kecil dibawah jembatan, karena diduga akibat hujan deras kemarin ada kiriman air bengkulu hingga air meluap,”. Jelas Ican.
Dijelaskan kembali oleh Ican untuk kerugian materil akibat kejadian ini alhamdulillah tidak ada. Namun aktivitas warga terhambat. Ia berharap pemerintah dapat segera memberikan solusi banjir tersebut. Hal ini dikarenakan wilayah ini langganan banjir.
Hal senada dengan kepala Desa Jayakarta, Sri Purwanti. Ia juga mengatakan air mulai meluap sekira pukul 06.00 wib pagi.
“Kami mengalami banjir pak, diduga kuat akibat air kiriman dari air bengkulu. Akibat air kiriman tersebut 13 rumah warga kami terendam banjir. Namun alhamdulillah sore ini air mulai surut hingga warga bisa menempati rumahnya kembali. Kami berharap pemerintah segera mengambil sikap mengatasi banjir di desa kami,”. Kata Sri Purwanti.