TPID Mukomuko Pantau Harga Dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Ramadhan
Mukomuko - Pemerintah Kabupaten Mukomuko melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Mukomuko melaksanakan pengawasan dan pemantauan harga dan ketersediaan kebutuhan bahan pokok yang ada di daerah ini. Pemantauan harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar Lubuk Pinang , Kecamatan Lubuk Pinang ini dipimpin langsung Wakil Bupati Mukomuko, Wasri bersama Kepala Kejaksaan Negeri Mukomuko, Yusmanelly,SH.MH, Kamis (14/02/2025).
“Menjelang puasa Ramadhan, hari ini kami dari TPID Mukomuko yang langsung di pimpin oleh Ibu Wabup Mukomuko dan ibu Kajari Mukomuko melaksanakan pemantauan harga dan ketersediaan kebutuhan pokok di pasar-pasar yang ada di daerah ini. Dan hari ini kita mulai di Pasar Lubuk Pinang”ungkap Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Mukomuko, Nurdiana ketika dikonfirmasi.
Lanjutnya, pemantauan yang dilakukan oleh TPID Mukomuko ini untuk mengetahui harga dan ketersediaan kebutuhan pokok yang dibutuhkan oleh masyarakat yang ada dipasar di daerah ini menjelang puasa Ramadhan 2025.
“Dari hasil pemantauan yang telah dilakukan harga beberapa kebutuhan pokok mengalami kenaikan dari harga sebelumnya seperti cabai, bawang merah dan lainnya. Namun ada juga beberapa komoditas pertanian mengalami penurunan harga,”ucapnya.
Selain melakukan pemantauan harga dan ketersediaan kebutuhan bahan pokok, TPID Mukomuko juga melakukan pemantauan pangkalan gas elpiji 3 Kg dibeberapa pangkalan yang ada di daerah ini. Dari hasil pemantauan gas elpiji ketersediaan kebutuhan gas elpiji aman jelang dan sesudah puasa Ramadhan.
“Untuk kebutuhan gas elpiji insyallah aman.Kemudian untuk harga gas elpiji sesuai harga eceran tertinggi yang telah ditetapkan oleh pemerintah,”jelasnya.
Ditambahkan Nurdiana bahwa untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok pemantauan harga dan ketersediaan kebutuhan pokok jelang dan dibulan ramadhan akan terus dilakukan ke seluruh pasar yang ada di daerah ini mulai dari Kecamatan Lubuk Pinang, hingga Kecamatan Ipuh dan lainnya. **