Pelantikan Pj Kepala Desa Ditunda Setelah Libur Lebaran
Lebong - Sesuai dengan undangan yang sudah dibagikan kepada calon pj Kepala Desa di Kabupaten Lebong ternyata Batal di lantik, pada Kamis (28/3/2025).
Dari siang hingga menuju sore calon pj kepala desa sudah sangat ramai dikunjungi keluarga mengingat hari bahagia akan dilantik hari ini namun mengalami penundaan, Pj Kepala Desa yang berjumlah 66 orang yang akan dilantik pada kamis sore batal dilantik atau lebih tepatnya di tunda setelah selesai dari libur panjang hari Raya idhul fitri.
hal itu disampikan oleh Sekretaris Daerah yakni Mustarani Abidin yang di dampingi oleh Saprul Kepala Dinas PMD, menyampaikan permintaan maaf mewakili Bupati dan Wakil bahwa pelantikan hari ini dibatalkan dan lebih tepatnya ditunda hingga selesainya libur Lebaran
Dalam wawancara Mustarani menjelaskan bahwa "penyebab besar tidak dilantik karena ada 7 orang atau undangan Pj Kepala Desa yang tidak menghadiri pelantikan hari ini, untuk jadwal nanti menyesuaikan setelah hari libur lebaran akan kita undang secara resmi kembali Pj Kepala Desa yang akan kita lantik tersebut, untuk 7 Pj Kepala Desa saya tau siapa-siapa saja namun intinya 7 Pj kepala desa tidak hadir maka tidak bisa kita lakukan pelantikan". (Fer/**)